Lahirnya RRI memang taklepas dari selesainya Jepang berkuasa di negeri ini. Jepang sendiri menguasai radio di Indonesia sepanjang 1942-1945 setelah mengambil alih dari kolonial Belanda yang tahun 1940-an mendirikan radio di berbagai daerah di Indonesia, dengan nama NIROM. Inilah cikal bakal RRI.
Di balik hadirnya RRI pada masa itu, di Indonesia mulai ramai hadir radio swasta. Tentu kehadirannya tidak seperti radio swasta sekarang ini. Kehadiran radio-radioan itu, mulai marak tahun 1960-an. Saat itu, ada yang mengenalnya sebagai Radam atau Radio Amatir. Dan yang paling dikenal dengan sebutan . itu singkatan dari .
Ketika pemerintah belum mengatur regulasi radio, terutama penggunaan frekuensi, ada beberapa orang kreatif yang mencoba merakit perangkat elektronik pemancar radio. Mereka, dengan kecerdasan dan semangatnya berhasil membuat perangkat pemancar radio yang sangat sederhana.