Pada permainan badminton, salah satu komponen paling penting untuk membantu tempo serta performa permainan adalah raket. Raket merupakan alat yang pada umumnya terbuat dari grafit, aluminium, atau baja, yang memiliki jaring-jaring senar pada bagian kepalanya. Pada raket badminton dibagi menjadi beberapa bagian yang masing-masing memiliki kegunaan bervariatif antara lain, kepala raket, senar, dan grip. Bagian-bagian tersebut memiliki jenis-jenis yang berbeda pada raket, berguna untuk membantu gaya bermain setiap pemain badminton di dunia. Berikut berupa penjelasan jenis-jenis raket yang dapat digunakan sesuai dengan cara bermain anda.
- Raket Head-light
Raket yang pertama adalah head-light, yang dimana bagian grip dari raket lebih berat dari pada kepala raket. Hal ini membuat ayunan raket lebih ringan, sehingga cocok digunakan oleh pemain yang memiliki gaya bermain menyerang dengan pace yang cepat. - Raket Head-heavy
Sesuai dengan namanya, raket head-heavy ini bagian kepalanya lebih berat dibandingkan dengan gripnya. Hal ini tentunya membantu meningkatkan power ketika mengayunkan raket secara overhead. Jenis raket ini sangat cocok untuk pemain yang hobi smash dengan keras dan mematikan. - Raket Even-balanced
Raket yang terakhir ada even-balanced, dimana berat masing-masing bagian pada raket dibuat seimbang atau balanced. Raket jenis ini sangat cocok digunakan untuk defense, karena berat kepalanya seimbang dengan gripnya, sehingga membuat pemain lebih mudah dalam menentukan jarak dan kekuatan pukulan.
KEMBALI KE ARTIKEL