Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Dandim/1311 Morowali Bersama Forkopinda Menunjukan Kepemimpinan dalam Penanganan Insiden PT.ITSS

30 Desember 2023   08:06 Diperbarui: 30 Desember 2023   08:08 58 0
Dandim/1311 Morowali Bersama Forkopimda Menunjukkan Kepemimpinan dalam Penanganan Insiden di PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel

Morowali - Dandim 1311, Bupati Morowali, Kapolres, dan pihak-pihak terkait lainnya telah menunjukkan kerjasama yang sangat baik dalam penanganan insiden di PT. ITSS, yang mendapat pengakuan positif dari Menko Marves, Jend (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan. Hal ini terungkap dalam sebuah rapat koordinasi yang dihadiri oleh Menteri Tenaga Kerja (Menaker), Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Kepala Staf Umum TNI, Kapolda Sulawesi Tengah, Badan Pemelihara Keamanan Polri, serta Forkopimda, terutama Bupati dan Dandim 1311 Morowali.
Menurut Menko Luhut, koordinasi dan kerjasama yang baik telah dilaksanakan dalam berbagai hal. Mulai dari penanganan awal korban, perlakuan terhadap korban serta pemberian santunan kepada korban. Disamping itu investigasi terus dilakukan sebagai bentuk evaluasi guna meningkatkan implementasi keselamatan & kesehatan kerja (K3) di lingkungan perusahaan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun