Setelah dari Jawa Barat mengunjungi  tujuh Pelatnas cabang olah raga yang akan bertanding di arena Asian Games 2018 mendatang, Wakapolri, Komjen Pol Drs Syafruddin MSi, langsung menuju Terminal 2D Bandara Soekarno -- Hatta di Cengkareng. Di situ ia bergabung bersama Mempora Imam Nahrawi dan Ketum PBSI Wiranto, untuk  menyambut kedatangan pasangan pebulutangkis Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, yang baru saja menjuarai Ganda Putra All England 2018 di Birmingham, Inggris.
KEMBALI KE ARTIKEL