Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Bangsa Macedonia: Ekspansi Alexander The Great dan Keruntuhan Yunani

27 Juni 2023   17:32 Diperbarui: 4 Juli 2023   07:41 896 0
Peperangan yang terjadi antara Athena dan Sparta menjadikan peradaban Yunani menjadi lemah. Bangsa-bangsa lain yang mendiami wilayah Yunani mau tidak mau harus ikut terdampak dan merasakan akibatnya. Kekuatan yang terpecah-belah ini dimanfaatkan oleh Raja Philip (Raja Macedonia) untuk menghimpun kekuatan dan menaklukkan bangsa-bangsa Yunani di tangan Bangsa Macedonia. Kala itu Macedonia sejatinya masih dibawah koloni Athena, akan tetapi karena keadaan Yunani yang makin mundur maka Raja Philip muncul sebagai pihak yang memiliki cita-cita untuk membangkitkan dan menyatukan kembali bangsa-bangsa Yunani. Tepat pada tahun 338 SM Bangsa Macedonia melakukan penaklukan ke wilayah Yunani. Ekspansi ini berhasil mengambil alih hampir seluruh wilayah Yunani. Satu-satunya wilayah yang tidak ditaklukkan adalah daerah Sparta. Hal ini disebabkan oleh letaknya yang cukup jauh dibandingkan dengan wilayah Yunani lainnya. Sebagai seorang raja yang agung, Philip memperlakukan rakyat Yunani dengan baik. Bangsa Macedonia menaruh hormat atas bangsa Yunani, hal ini pun pada akhirnya direspon oleh Bangsa Yunani dengan mengakui kekuasaan Raja Philip atas Yunani.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun