Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Bonus Demografi: Indonesia Emas atau Indonesia Cemas?

24 Oktober 2024   08:11 Diperbarui: 24 Oktober 2024   08:21 24 0
Demografi sebuah negara tidak hanya dipantau melalui jumlah populasi, tetapi juga melalui indikator-indekator seperti Indeks Pembangunan Gender (IPG) dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Artikel ini akan menyajikan analisis demografis Indonesia menggunakan dua indikator tersebut, serta mengevaluasi kemajuannya dalam mencapai kesetaraan gender dan pembangunan manusia secara keseluruhan.

Indeks Pembangunan Gender (IPG)

IPG merupakan suatu metrik yang dikembangkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) untuk mengukur tingkat kesetaraan gender dalam pembangunan manusia. Angka IPG didapat melalui perbandingan antara IPM perempuan dan IPM laki-laki. Semakin dekat angka IPG dengan nilai 100, semakin setara pembangunan antara laki-laki dan perempuan. Menurut data BPS, Indeks Pembangunan Gender (IPG) Indonesia cenderung naik dalam dekade terakhir. Pada tahun 2022, IPG Indonesia mencapai 91,85 poin, menunjukkan peningkatan komparatif dengan periode sebelumnya. Namun, perlu dicatat bahwa masih ada ketimpangan tertentu karena jarak antara IPG dan nilai ideal 100 masih cukup signifikan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun