Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Universitas Negeri Malang 2021 Memberikan Pelatihan Al Banjari

23 Juli 2021   21:08 Diperbarui: 23 Juli 2021   21:22 528 1
10 anak-anak TPQ Al-Hidayah 1 Desa Ngembat mengikuti kegiatan "Pembinaan Salawat Al-Banjari" yang diadakan oleh Mahasiswa KKN Pulang Kampung Mojokerto Desa Ngembat UM 2021 di TPQ Al-Hidayah 1 Desa Ngembat. 10 anak-anak tersebut terdiri atas lima orang bagian vokal, empat orang bagian penabuh terbang, dan satu orang sebagai penabuh jidor. Untuk alat-alat yang disiapkan oleh kelompok adalah 2 pasang terbang (4 buah terbang), buku salawat, 2 terbang, dan 1 bass/jidor. Kegiatan pembinaan dilaksanakan sejak Selasa, 15 Juni 2021 s.d. Kamis, 1 Juli 2021. Kegiatan dilaksanakan secara rutin setiap hari Selasa, Rabu, dan Kamis setelah kegiatan Bimbingan Baca Al-Qur'an (BBQ) oleh tim kelompok 3.  Kegiatan salawat al-banjari terdiri dari kegiatan pembinaan terbang, jidor, dan vokal. Untuk pembinaan terbang jidor dipandu oleh Saudara Hakam Abdulloh sedangkan untuk pembinaan vokal dipimpin oleh Saudara Amang Darmawan dengan didampingi oleh beberapa anggota kelompok 3. Selain itu, kegiatan ini dipantau oleh Bapak Yahdi selaku Ustaz di TPQ Al-Hidayah 1. Walaupun biasa tampak kurang kondusif, namun anak-anak antusias dan semangat dalam mengikuti kegiatan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun