Aktivitas pelayaran dan perniagaan tidak terlepas dengan adanya perompakan yang terjadi di lautan, hal ini yang turut mewarnai dinamika pelayaran dan perniagaan yang ada di Gorontalo. Letak perairan Gorontalo yang strategis mengundang para pedagang dari berbagai negara untuk melakukan perniagaan, ramainya jalur perairan ini telah memicu munculnya para bajak laut yang juga melakukan perdagangan dan perompakan. Mereka melakukan kerjasama dengan para bangsawan dalam sektor perdagangan yang saling menguntungkan dan mendapat perlindungan dari ancaman kolonial Belanda. Selain itu, kemajuan pelayaran niaga telah menarik perhatian Vereenigde Oost-Indische Compagnie (VOC) untuk mengendalikan wilayah tersebut.
KEMBALI KE ARTIKEL