Hari Senin sore itu, salah seorang satpam sebuah SMP di Jakarta Selatan menerima seorang tamu pria yang memperkenalkan diri sebagai pencari bakat dari PSSI. Berpakaian biasa-biasa saja, kaos berkerah dan bercelana blue jeans. Setelah mengisi buku tamu dan meninggalkan KTP, diketahui pria itu bernama Handy Septiadi.