Mohon tunggu...
KOMENTAR
Bola Pilihan

Brighton Vs Liverpool, Kekalahan Memalukan Liverpool di Kandang Brighton

15 Januari 2023   08:18 Diperbarui: 15 Januari 2023   08:28 691 2
Laga Brighton vs Liverpool merupakan lanjutan pekan ke-20 Liga Inggris, bermain di kandang Brighton Stadion Farmer, Sabtu (14/01/2023). Secara mengejutkan Liverpool kalah memalukan 3-0 atas Brighton.

Pertandingan ini berjalan sangat menarik, kedua tim yang sama-sama ingin meraih kemenangan untuk bisa naik ke papan atas klasmen melakukan jual beli serangan. Sama-sama diperkuat oleh pemain bintangnya, akan tetapi, kedua tim tersebut gagal mencetak gol pada babak pertama.

Memasuki babak kedua, ketika laga baru berjalan satu menit, secara mengejutkan Brighton mampu mencetak gol pembuka melalui S. March. Tujuh menit berselang, Solly March kembali mencetak gol keduanya pada menit ke 53', gol tersebut makin membuat para pemain Brighton lebih percaya diri untuk melanjutkan pertandingan.

Tidak puas hanya mencetak 2 gol, pada menit ke 81' pemain Brighton Danny Welbeck mampu mencetak gol ketiga bagi skuad Brighton. Gol tersebut juga menjadi gol penutup pada laga tersebut.   Absennya Virgil van Dijk di skuad Liverpool, membuat lini belakang Liverpool tampil kurang memuaskan, masih banyak kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh pemain belakang yang akhirnya berdampak buruk bagi skuad Liverpool.

Dengan kekalahan tersebut, membuat Liverpool berada di posisi 9 dan gagal naik ke posisi atas klasemen sementara, anak asuh Jurgen Klopp tersebut hanya mampu meraih 28 poin dari 18 laga yang telah dimainkan. Sementara Brighton, kemenangan tersebut, membuat mereka naik ke posisi 7 klasemen sementara, mereka berhasil meraih 30 poin dari 18 laga yang telah dimainkan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun