Dulu, sewaktu aku masih sekolah di Sekolah Menengah Atas, Emak dan Bapakku sering menyebut, "Nanti, kamu jadi Pegawai Negeri saja, ya? Supaya hidupmu senang di kemudian hari". Kalimat itu masih terngiang hingga saat ini di telingaku. Alhamdulillah, doa mereka dijabah Allah SWT. Berkat selalu memanjatkan doa dan perjuangan panjang dan berat akupun menjadi PNS (Pegawai Negeri Sipil) sejak tahun 1995. Mimpi kami terwujud.
Dulu, namanya PNS, kini sebutannya telah berubah menjadi ASN (Aparatur Sipil Negara). Zaman berubah, masa berganti, begitu juga sebutan untuk pejabat di lingkungan pemerintahan dalam negeri ini. Namun tugas pokoknya tetap sama yaitu mengabdi padamu negeri.
Lain zaman, lain pula dimensi perekrutan pejabat pemerintah ini. Pada zamanku dulu belum memasuki era-digital seperti saat ini. Semua serba manual. Namun tetap perlu perjuangan yang gigih juga.