Mohon tunggu...
KOMENTAR
Halo Lokal

Jalin Kerja Sama, Lapas Arga Makmur Kunjungi SLBN

31 Mei 2024   10:55 Diperbarui: 31 Mei 2024   10:57 42 1
Arga Makmur - Kepala Lapas Arga Makmur Irwan melalui Kasi Binadik dan Giatja Supangat melakukan koordinasi kerja dengan Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) 1 Arga Makmur,

Kunjungan ini Langsung di sambut oleh Kepala Sekolah SLBN Tri Maryatun, M.Pd. dan Jajaran guru pengajar.

maksud dan tujuan dilakukan koordinasi ini dalam Rangka Penjajakan Perjanjian Kerja Sama (PKS) sebagai Mitra Kerja Lapas Arga Makmur dan sekaligus untuk Penilaian pemenuhan Data Dukung P2 HAM Kanwil Kemenkumham Bengkulu tahun 2024.

Dikatakan Kepala Sekolah Tri Maryatun sangat menyambut kunjungan dan kesepakatan PKS yang akan dilaksanakan pada waktu dekat.

Pada kesempatan yang sama Kalapas Arga Makmur Irwan yang diwakili Kasi. Binadik, Supangat mengatakan " kedatangan kami kesini guna melakukan kerja sama dengan pihak SLBn 01 terkait pemenuhan sarana bagi penyandang cacat di Lapas Arga makmur" ucap nya.

Kalapas Arga Makmur sangat mengapresiasi langkah cepat yang diambil Kasi Binadik dan Giatja Supangat dalam mempersiapkan Penilaian P2HAM dan bisa meningkatkan pelayanan untuk kaum disabilitas yang berkunjung ke Lapas Arga Makmur kedepannya. Diakhir kunjungan dilakukan foto bersama dengan anak didik SLBN1 Arga Makmur untuk dokumentasi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun