Mohon tunggu...
KOMENTAR
Financial

Pelemahan Ekonomi dan Transformasi Ekonomi pada Perdagangan Besar

20 Juni 2023   14:45 Diperbarui: 20 Juni 2023   15:51 101 0
Pelemahan rupiah merupakan suatu kondisi ketika nilai tukar mata uang rupiah terhadap mata uang asing menurun. Sedangkan transformasi ekonomi mengacu pada perubahan signifikan dalam struktur dan kinerja perekonomian suatu negara. Ada beberapa faktor yang menyebabkan perubahan nilai tukar mata uang menurut Iskandar (2013) yaitu permintaan permintaan dan penawaran valuta asing, tingkat inflasi, tingkat suku bunga, tingkat pendapatan dan produksi, neraca pembayaran luar negeri, pengawasan pemerintah, dan perkiraan (spekulasi, isu, dan rumor). Faktor-faktor tersebut tentu memiliki tingkat pengaruh yang berbeda-beda dalam mempengaruhi nilai tukar mata uang.Permintaan dan penawaran valuta asing diakibatkan oleh kegiatan perdagangan internasional. Perdagangan internasional meliputi kegiatan ekspor dan impor oleh Indonesia. Kegiatan ekspor dan impor Indonesia secara otomatis akan mengakibatkan perubahan pada permintaan dan penawaran Rupiah atau juga mata uang negara lain. Hal ini menyebabkan kurs Rupiah akan selalu dipengaruhi oleh kegiatan perdagangan internasional yaitu ekspor dan impor. Faktor lain yang juga mempengaruhi nilai tukar Rupiah adalah tingkat inflasi. Tingginya angka inflasi yang terjadi pada suatu negara mengindikasikan mahalnya harga-barang (tertentu) di negara tersebut.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun