Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga

UCL: Tradisi para Juara

13 September 2011   02:03 Diperbarui: 26 Juni 2015   02:00 152 0
Mulai dinihari (14-09-2011)  nanti hingga malam berikutnya, kita akan disuguhi aksi-aksi laga sang juara untuk berkompetisi memperebutkan gelar terhormat di dataran eropa yaitu UEFA Champion League. Sang juara dari masing-masing negara akan beradu pintar, mental dan skill untuk mengalahkan setiap lawan-lawan nya.

Pada edisi 2011/2012 ini tentunya akan lebih seru perseteruan antar team, bahwa kutub sepakbola di eropa masih berada di Inggris, Italia, Spanyol dan Jerman, karena rata-rata tim dari negara tersebutlah yang akan tersisa dari 1/4 finall hingga menjadi sang juara. Bukan berarti dari negara lain tidak ada, masih ada beberapa tim level ke-2 yang selalu akan memberikan kejuatan semisal FC Porto, Rubin Kazan, Lyon dan tentunya beberapa tim yang lain. Manchester City yang menjadi muka baru dengan kekuatan baru, tentunya akan menjadi salah satu tim yang serius "mengganggu" tim-tim yang sudah mapan dalam kompetisi ini, semisal Bayern Munchen yang sama-sama menghuni pada Grup yang sama yaitu Grup A. Bukan tidak mungkin Manchester City bisa melangkah jauh, dengan modal yang seakan tak pernah kosong atas dukungan taipan dari timur tengah, City menjelma menjadi tim dengan kekuatan yang tidak bisa dianggap remeh, masuknya Nasri, Aguero adalah jaminan mutu untuk memetik point disetiap laga.

Yang tidak kalah mengejutkan adalah juara Spanyol vs juara Italia, ya, Barcelona vs AC Milan, duel sengit para juara ini tidak terelakan setelah undian menyatukan mereka dalam grup H. Pertandingan panas akan tersaji untuk menentukan tim mana yang akan terus melaju ke fase knock-out. Dari tim unggulan yang adem ayem tentunya adalah Manchester United, kokoh sebagai pemuncak di Premier League, dengan terakhir kali melumat Bolton Bolton Wanderers, Minggu (11/9/2011), menjadikannya sebagai suntikan semangat untuk menghempaskan lawan-lawan nya, praktis hanya Benfica yang mempunyai kekuatan untuk mengganggu laju MU.

Beralih ke grup D, Real Madri seakan tidak bisa dipisahkan dengan Lyon, dalam beberapa edisi UCL terakhir, Real Madrid selalu berada dalam satu grup dengan jawara dari Prancis tersebut. Dan fakta nya El Real selalu mengalami kesulitan apabila berhadapan dengan Lyon, menahan draw di kandang Lyon itu adalah hasil yang sudah sangat bagus, bahkan beberapa kali Lyon telah mempermalukan jagoan edisi Liga Champion beberapa tahun lalu.

Masih banyak tim-tim juara semisal Arsenal, Inter Milan, Liverpool, Dortmund dan beberapa tim lain, tim tersebut dalam pertandingan terakhir mengalami hasil yang kurang maksimal, atau bahkan jeblok. Arsenal sempat dilumat oleh MU 8-2, sebelum menang 1-0 atas Swansea, berkat gol "katrok", karena kesalahan penjaga gawang Swansea. Liverpool takluk 1-0 ditangan Stoke City, Inter Milan ditekuk Palermo 3-4, begitu juga dengan juara Bundesliga Borussia Dormund yang dipaksa menyerah oleh Hertha Berlin 1-2.

Apapun yang terjadi, pepatah mengatakan "bola itu bundar", jadi kepastian hanya dapat dilihat setelah 2x45 menit dilapangan, bukan komentar, bukan prediksi, melainkan kemampuan talenta-talenta pemain bola yang akan menentukan siapa yang akan jadi juara, dan keberuntungan yang menaungi mereka akan sedikit banyak bisa membawa pada cerita lain pada akhir perjalanan kompetesi ini.

Perjalanan masih panjang, banyak cerita, banyak kemungkinan untuk dapat disajikan, nanti malam adalah laga pertama, dan masih banyak laga-laga lain kedepan, hingga tri wulan pertama 2012 untuk menentukan 2 tim yang akan berlaga di Allianz Arena, yang merupakan stadion utama kebanggan Jerman di Munchen. Dan mulai dinihari nanti, tradisi dan sejarah siap ditorehkan dalam lembaran yang baru, atau malah menambahkan cerita lama sang juara untuk meraih trophi yang kesekian kalinya. Sungguh asik di tonton, sungguh nikmat untuk disaksikan dan pasti sungguh berharga untuk dijadikan pembelajaran buat kita semua. Selamat menyaksikan dan semoga tim anda adalah pemenangnya... !!!

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun