Mohon tunggu...
KOMENTAR
Bola Pilihan

Jack Grealish, Si Bengal yang Kembali Berulah di Tengah Pandemi Covid-19

31 Maret 2020   07:37 Diperbarui: 31 Maret 2020   07:39 293 2
Perjalanan Jack Grealish menjadi pesepakbola, karirnya diawali di tim junior Aston Villa kemudian memulai karier seniornya di klub tersebut juga, sejak tahun 2012. Selama di Aston Villa, Grealish pernah dipinjamkan ke Notts County. Pemain Inggris itu musim ini sudah tampil 31 kali untuk Villa. Ia bikin sembilan gol dan delapan assist.

Atas penampilan cemerlang pada musim ini, Manchester United disebut bakal menggelontorkan banyak dana jika ingin merekrut Grealish musim panas nanti. Pemain kelahiran 10 September 1995 itu menjadi target utama Ole Gunnar Solskjaer untuk menambah kreativitas permainan timnya.

Namun, siapa sangka bahwa dahulu Grealish adalah sosok yang bisa disebut 'bad boy'. Namun ada andil sepak bola untuk mentransformasi pemain berusia 24 tahun itu menjadi sosok yang lebih dewasa.

"Semua orang tahu bahwa aku punya pengalaman buruk dengan pers ketika masih remaja. Namun, aku tidak dapat mengubah fakta itu," katanya kepada sky sport beberapa waktu yang lalu.

"Ketika masih muda, aku mungkin sedikit belum dewasa. Namun kini, aku telah menentukan tujuan karier: Bermain untuk Aston Villa, bermain untuk Timnas Inggris, dan memenangi trofi. Itulah tujuannya," tegasnya.

Seperti dilaporkan oleh The Sun, dari tahun 2015-2016 adalah periode buruk bagi Grealish, ia kerap kedapatan sering menggunakan bahan-bahan narkotika dan mabuk-mabukkan. Bahkan pada Maret 2019 ia pernah dipukul oleh seorang suporter saat tengah bertanding bersama Aston Villa melawan klub rival sekotanya, Birmingham City.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun