Apa ? Balasku
Tanyamu kubalas tanya
Kita bersahutan tak ada jeda
Tak ada yang berhenti untuk mencerna
Begitu riuh
Terlalu penuh
Bukankah kita jenuh?
Tapi tepuk tangan diluar sana, membuat kita semakin menggila.
Tak sempat mencerna
Tak sempat jeda.
Hai ! Seseorang menyeruak dalam sapa.
Kita terjeda, sejenak mencerna.
Mereka tak suka.
Tepuk tanganpun mereda.
Mereka tak suka kita mencerna.