Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Candi Pawon: Jejak Peninggalan Sejarah

12 Juni 2011   02:05 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:36 7053 0
[caption id="attachment_113544" align="aligncenter" width="630" caption="kecil nan gagah"][/caption]

Daerah Magelang merupakan daerah yang kaya dengan peninggalan budaya. Salah satu peninggalan yang tersebar di banyak tempat adalah candi. Dari sekian banyak candi yang ada di daerah Magelang, hampir semua sudah aku datangi. Tinggal beberapa candi yang belum sempat aku sambangi, salah satunya candi Pawon.

Ketertarikan candi Pawon akhirnya membawaku untuk datang ke sana. Mengapa menarik? Berbicara mengenai candi Pawon kita harus membicarakan juga candi Mendut dan candi Borobudur yang menjadi ikon wisata di Magelang. Ketiga candi ini terletak pada satu poros garis lurus. Dari arah Timur candi Mendut berdiri kokoh. 1150 meter dari candi Mendut inilah berdiri candi Pawon. Dari candi Pawon, candi Borobudur berjaraj 1750 meter. Melihat tata letaknya, hampir bisa dipastikan ketiga candi ini memiliki kaitan erat satu dengan yang lain.

Candi Pawon yang terletak di desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Propinsi Jawa Tengah ini memiliki keunikan. Bentuk candi berukuran lebih kecil dibandingkan candi Mendut. Candi Pawon merupakan Candi Budha yang seni bangunannya merupakan gabungan seni bangunan Hindu Jawa kuno dan India. Candi ini terbuat dari batu gunung berapi. Candi Pawon ini berada di atas teras dan tangga yang agak lebar. Semua bagian-bagiannya dihiasi dengan stupa. Dinding-dinding luar candi dihias dengan relief pohon hayati (kalpataru) yang diapit pundi-pundi dan kinara-kinari. Kinari merupakan gambaran makhluk setengah manusia setengah burung. Kinari digambarkan berkepala manusia berbadan burung. Tata gerak kinari pada masing-masing sisi berbeda satu dengan yang lain. Melihat ornamen-ornamen yang ada, diduga kuat candi Pawon merupakan bagian dari candi Borobudur. Hal ini didasarkan pada relief-relief yang terdapat pada Candi Pawon yang merupakan permulaan relief Candi Borobudur.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun