Minangkabau merupakan salah satu suku yang memiliki keunikan pada sistem kekerabatan yang dianut kaumnya, yaitu matrilineal. Kekuatan sistem kekerabatan matrilineal tersebut juga termuat pada daya tarik bangunan rumah adatnya. Kekuatan filosofi alam pun melandasi bangunan rumah adat Minangkabau tersebut. Rumah Gadang begitu nama yang biasa disebut untuk rumah adat Minangkabau. A.A. Navis dalam buku Cerita Rakyat dari Sumatera Barat menyebutkan Rumah Gadang juga memiliki nama lain Rumah Bagonjong atau Rumah Baanjuang oleh masyarakat Minangkabau. Penamaan ini disinyalir berdasarkan bentuk gonjong yang saling berdekatan sehingga terkesan berderet memanjang dan bergesekan. Masyarakat Indonesia begitu mengenalinya karena rumah gadang telah menjadi ikon untuk menunjukkan kekhasan atau warna identitas. Akan tetapi, ada banyak cerita menarik yang belum banyak diketahui tentang Rumah Gadang dari asal usul hingga makna arsitekturnya.
KEMBALI KE ARTIKEL