Meski Lahir di Jakarta, namun hampir setiap tahun penulis mudik saat lebaran. Sesekali ke Lampung, namun umumnya ke Cilacap, Jawa Tengah. Jadi penulis pernah merasakan kemacetan masa mudik lebaran ke arah barat (Sumatera) maupun Timur (Jawa Tengah). Salah satu alasannya tentu karena orang tua, yang sekarang memilih menjauhi hiruk-pikuk kota. Alasan lainnya, lebaran di Jakarta tidak sehangat di kampung, terutama bagi anak-anak. Bertemu saudara, makan makanan yang adanya hanya di saat lebaran dan ziarah ke masa lalu, bisa menjadi sumber energi baru setelah setahun bergulat dengan kerasnya kehidupan.
KEMBALI KE ARTIKEL