Kemacetan di Jakarta masih terus berlangsung dari hari ke hari. Segala upaya dikerahkan pemerintah privinsi DKI Jakarta untuk mengurangi kemacetan, mulai dari pengadaan busway hingga sistem jalan berbayar atau Electronic Road Pricing (ERP). Namun saat ini usaha tersebut belum memberikan dampak yang signifikan terhadap pengurangan kemacetan Jakarta. Lebih lagi setelah adanya mobil murah dan ramah lingkungan atau yang dikenal dengan Low Cost Green Car (LGCG) sejak 2013 lalu berkontribusi menambah macetnya kota Jakarta.