Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

Edukasi Cara Mencuci Tangan Dengan Menggunakan 6 Langkah Oleh Kelompok 65

3 Maret 2022   17:33 Diperbarui: 3 Maret 2022   17:47 158 0
Mahasiswa Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Kelompok 65 Gelombang 02 Universitas Muhamnadiyah Malang (UMM)  melakukan kegiatan sosial di SDN JATIGUWI 02, Sumber Pucung, Kabupaten Malang pada Rabu (16/02/22).

Penyebaran Virus Covid-19 hingga merebak menjadi Virus Omricon semakin tinggi membawa dampak besar dalam berbagai bidang khususnya dalam bidang kesehatan yang saat ini paling disorot untuk menghindari penyebaran virus, kebersihan harus selalu tetap terjaga terutama bagian tangan yang sering berkontak langsung dengan makhluk hidup dan benda pasif.

Dengan latar belakang permasalahan tersebut mahasiswa PMM Kelompok 65 melakukan kegiatan sosial yang dilakukan yaitu edukasi dan penyuluhan cara mencuci tangan yang baik dan benar sesuai anjuran standar World Health Organization (WHO). Lakukan cuci tangan dengan benar selama 60 detik, utamanya saat sebelum makan, setelah bersin, setelah merawat orang sakit, sehabis memegang permukaan benda di tempat umum dll. Ungkap Yoga (21) selaku ketua dari PMM kelompok 65.

6 langkah mencuci tangan yang baik dan benar selama 60detik menurut WHO:

1. Basahi tangan, Tuang/ambil sabun pada telapak tangan kemudian usap dan gosok kedua telapak tangan secara lembut dengan arah memutar.
2. Usap dan gosok kedua punggung tangan secara bergantian
3. Gosok sela-sela jari tangan hingga bersih
4. Bersihkan ujung jari secara bergantian dengan posisi saling mengunci
5. Gosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian
6. Letakkan ujung kuku ke telapak tangan kemudian gosok perlahan

Peserta didik SDN JATIGUWI 02 dengan senang dan tertib mengikuti arahan eduksi dari mahasiswa PMM, kegiatan ini sangat disambut baik oleh Bu Mariani,S.Pd. selaku Kepala Sekolah SDN Jatiguwi 02 "program kerja yang dilakukan mahasiswa PMM UMM ini sangat bermanfaat apalagi anak-anak ini memang membutuhkan edukasi cara mencuci tangan yang baik dan benar bukan hanya mencuci lalu pakai sabun gitu saja, sebetulnya cuci tangan sudah diajarkan sejak lama, hanya saja baru menjadi trend dan rutin dilakukan di masa pandemic Covid-19 ini. Seharusnya pandemic atau tidak mencuci tangan merupakan hal yang wajib hukumnya." Ujarnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun