Kepada para pencinta
Karena kekasih akan melindungi
Menolong dengan suka cita.
Bacalah bait-bait rindu
Yang dilebihkan nikmatnya
Menebus dosa dengan doa
Menjadi pemimpin bagi banyak wajah.
Buatlah rumah untuk mereka
Yang mau bersujud pada Sang Pencipta.
Puisi Yoga Prasetya
Sabtu, 4 Januari 2025