Terus membincangkan tentang ancaman bencana alam terkadang memang membuat kita luput dengan kabar baik dari belahan Indonesia yang lain. Ketika risiko banjir Jakarta ramai didiskusikan di sejumlah laman media sosial, perlahan menenggelamkan kabar baik tentang keindahan alam Indonesia yang diakui dunia. Seperti yang belum lama ini datang kabar dari tanah Sumatera, tepatnya dari puncak Gunung tertinggi di Sumatera, yakni Gunung Kerinci. Dilansir dari laman Antaranews, Gunung Kerinci yang termasuk dalam Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi telah dinominasikan dalam “New9Wonderfull of Indonesia” dengan merengkuh kategori gunung terindah di Indonesia.
KEMBALI KE ARTIKEL