Maksud saya begini, apabila ada hal-hal yang kurang, sehingga akun kompasiana saya belum diverifikasi maka seharunya pihak Kompasiana memberitahukan kepada saya apa saja kekurangan akun kompasiana saya, supaya kedepan saya bisa memperbaiki setiap kekurangan yang terdapat pada akun kompasiana ini demi terverifikasi akun kompasiana milik saya. Admin Kompasiana tidak selayaknya seperti robot yang tidak bisa memberitahukan terkait kekurangan-kekurangan kompasioner yang belum terverfikasi. Sebuah robot menjalankan suatu tindakan hanya jika sudah diprogram atau diperintah melalui program-program komputerisasi.
Semoga Kompasioner lainnya dapat membaca tulisan ini dan memberikan saya tips-tips demi terverifikasi akun saya di www.kompasiana.com, karena sedikit tidak ada pengaruh tulisan dari yang sudah diverifikasi dan belum diverifikasi. Sebelumnya saya meminta maaf atas tulisan ini yang mungkin tidak berkenan di hati admin Kompasiana.
Salam Kompasioner !!!