Mohon tunggu...
KOMENTAR
Olahraga

Bravo Zulu, Perahu Naga Indonesia!

19 November 2010   06:21 Diperbarui: 26 Juni 2015   11:29 211 1
Tim Perahu naga Indonesia kembali mendulang medali emas kedua pada nomor 500 meter setelah kemarin mempersembahkan medali emas pertama pada ajang Asian Games XVI/ 2010. Tim merah putih mencatat waktu tercepat satu menit 44,506 detik. Sementara itu perak jatuh kepada tim Myanmar (1:45.622 ) dan perunggu diperoleh Tim China (1:46.480). Di nomor putri 500 meter, Indonesia meraih perak dengan catatan waktu 2:02.875. Emas diperoleh China (2:00.667); Perunggu diraih diraih putri Thailand dengan catatan waktu 2:06.271. Sejak Asian Games XVI Guangzhou, China, dihelat hari pertama, 12 November lalu, Indonesia boleh dikatakan paceklik dalam perolehan medali emas. Dan masa-masa kritis itu terpecahkan kemarin setelah tim dayung perahu naga membukukan perolehan satu medali emas. Nomor 1.000 m pria yang menjadi andalan, ternyata tidak meleset dari prediksi awal. Tim dragon boat kita mencatatkan waktu 3 menit 32,016 detik. Myanmar menyusul di urutan kedua dengan catatan waktu 3:34,542. Korea Selatan berada di urutan ketiga 3:37,254. Untuk nomor 1000 meter ini tim putri kita menyumabangkan medali perak. Dengan demikian,  tim dayung telah menyumbangkan dua medali emas dan dua medali perak.

Ketua Umum PB Persatuan Olahraga Dayung Indonesia (PODSI) Achmad Sutjipto menyampaikan bahwa Tim perahu naga putra dan putri ini sebelumnya nyaris dicoret dari daftar kontingen Indonesia karena dianggap tidak berpeluang menang di Guangzhou.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun