Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Kategori dan Kelompok

3 Mei 2014   02:02 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:55 11 0

Suatu kategori adalah seperangkat satuan di dunia ini orang, barang, peristiwa kegaiban yang dikelompokkan dalam suatu kategori untuk berbagai maksud tertentu, karena mempunyai kesamaan dalam satu atribut budaya atau lebih. Jadi misalnya pohon, pakaian berkabung, bujangan, pitcher bisbol kidal adalah kategori mempunyai nama suatu budaya. Sebagai kategori hal itu hanya terdapat di benak manusia. Perhatikan pula bahwa tidak semua kategori mempunyai nama satu kata di dalam suatu bahasa. Semua tadi juga bukan seperangkat satuan-satuan berupa “potongan-potongan” terpisah yang kita simpan dibenak kita. Tetapi, semuanya tadi merupakan perangkat yang kita pilah-pilahkan kita di benak menurut beberapa konterks tertentu. Kaum wanita yang menggenakan pakaian ukuran 7 merupakan kategori yang relavan dalam konteks yang sangat terbatas (terutama bagi orang-orang yang membuat atau menjual pakaian pada saat mereka sedang bekerja). Jadi setiap satuan tertentu dapat dikelompokkan, berdasarkan berbagai konteks yang berlainan, kedalam berbagai macam kategori budaya yang berlainan. Suatu kategori manusia, yang di kelompokkan secara konseptual berdasarkan beberapa cirri sosial yang serupa (seperti jenis kelamin atu tentara atau keturunan dari leluhur X), bisa kita sebut suatu kayegori sosial.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun