Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Sepeda

28 Maret 2014   01:49 Diperbarui: 24 Juni 2015   00:22 37 4
Sepeda

Beroda dua

Tak bising suaranya

Tidak pula keluar asapnya

#

Indonesia

Ada rasa malu mengayuh sepeda di kota-kota

Katanya level orang tak punya

Padahal kini sepeda mahal harganya

Hanya masalah tak pede tampil apa adanya

#

Kenapa

Padahal pepohonan hanya diam saja

Dengan penampilan yang itu-itu saja

Atau anjing dan hewan di ujung malam sana

Kulit merekapun takunjung berubah warnanya

#

Dunia kian menua

Teknologi merusak atap langit di atas sana

Hutan kian tiada

Laju roda bermesin tampil menjadi propaganda

#

Maka biarkanlah kutetap mengayuh sepeda

Walaupun dianggap tak kaya raya

Tapi inilah sebuah bukti kesungguhan cinta

Tuk udara yang semakin tercemari saja

#

#bvb#

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun