ekeringan di muka bumi ini sudah menjadi keluhan bagi semua masyarakat indonesia.Banyak hal yang menjadikan kenapa Bumi kita ini kekeringan seperti ini,dan banyak pula dampak dari kekeringan ini,terkadang aku bertanya " Apakah Bumi ini marah?". Itu hanya pertanyaanku,dan di artikel ini aku akan mengungkapkan tentang "Bumiku Bicara".
"Sudah lama aku tak bicara,dan saatnya aku bicara". Mungkin kata-kata itu cocok untuk menggambarkan keadaan bumi kita saat ini. Musim sudah tak tentu,udara tak sejuk,pepohonan tak ada di kota,bahkan Hutanpun sudah hilang.Tanpa kita sadari sebenarnya itu semua adalah Oksigennya Bumi , tanpa mereka,Bumi tak bisa bernafas dan yang ada saat ini hanyalah Volume Kendaraan yang semakin bertambah,Polusi meracuni udara,Sampah dimana-mana,dan Api merajalela.Dan itu semua adalah Sesak Nafas Untuk Bumi kita.
Inilah keadaan bumi kita saat ini,dia merasa sakit,karena perbuatan kita sebagai manusia....
Ibarat istilah,, Ayam saja sebagai hewan menyambut pagi bumi dengan suara semangatnya,,tetapi mengapa kita sebagai manusia yang mempunyai akal menyambut pagi bumi dengan polusi kendaraan.Dan "Mengapa Negara kita sering terjadi bencana dimana-mana ???". Jawabanku hanya satu... "Yaitu karena bumi kita sedang marah".
Introspeksi diri itu penting,dan Memperbaiki sikap itu lebih sulit daripada mengasah ilmu pengetahuan . Perbaikilah sikap kita, jika kita terus-menerus bertindak seperti ini yang ada mungkin kita akan kehilangan Bumi kita yang indah ini.
Andai Bumi itu bisa bicara , ia akan berkata: " Lebih baik aku di ciptakan menjadi Planet lain yang tak berpenghuni,,Daripada aku di ciptakan dengan banyak penghuni,Tetapi aku di sakiti".
Sedih hatiku melihat keadaan bumiku saat ini,dan yang Lebih nyirisnya ketika aku tau para petinggi di daerah telah membunuh para binatang hanya untuk pembangunan gedung,Padahal jika dia tau bahwa kita sama-sama hidup di bumi ini,,Baik manusia,hewan,ataupun tumbuhan,tetapi kenapa mereka membunuhnya....
Dan banyak pula binatang terlantar di dalam kebun binatang,para binatang tersebut kelaparan dan kehausan . Tetapi "Mengapa tak pernah terfikirkan oleh mereka".
Yang lebih jelas lagi dari cuaca di bumi kita ini, Cuaca pun tak tentu menghiasi bumi kita ini tahun 2010 cuaca di Indonesia lebih dominan pada musim hujan,dan pada tahun 2011 cuaca di negara Indonesia lebih dominan pada musim kemarau,bahkan banyak dampak yang di rasakan oleh semuanya,tidak hanya manusia bahkan Hewan,tumbuhan,tanah pun merasakannya.
Masyarakat kekeringan air,Petani gagal panen karena tak ada air,Hewan kehausan dan kelaparan dan tanah pun menjadi terpecahseperti gempa..
Aku sering berfikir : "Mungkinkah ini tanda akhir dari kehidupan". Dan aku yakin ini tak akan terjadi jika kita sebagai manusia ingin mencintai bumi,Memberi kesehata pada bumi. Bukan hanya diri kita yang harus kita jaga,tetapi bumi kita juga harus kita jaga...Karena pepatah mengatakan "Bumi Sehat Manusia Sehat ". Artinya jika bumi kita sehat,indah,bersih Maka kita pun akan nyaman... Tetapi jika Bumi kita Sudah Sakit,,Maka kita pun tak akan nyaman tinggal di bumi ini...
Karena di Bumi ini kita di lahirkan... Di Bumi ini kita besarkan.... dan Di Bumi ini kita mendapat pengetahuan...Oleh karena itu aku berharap Marilah kita perbaiki Bumi kita ini , Tak ada kata Terlambat untuk memperbaiki hal yang buruk,,Tak ada kata Terlambat untuk bisa baik ,dan tak ada kata Tidak Mungkin untuk bisa Sukses dan Indah....