Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora

Aldy Lukman, Sang Pendekar Wushu

20 Januari 2015   20:18 Diperbarui: 17 Juni 2015   12:44 66 0
[caption id="" align="aligncenter" width="500" caption="Aldy Lukman, Sang Pendekar Wushu"][/caption] Tokoh - Akibat kesengsemnontonfilm-film kungfu yang dibintangi Jet Li, membuat Aldy Lukman (26), kepincut menekuni olahraga Wushu. Semula  ia membayangkan bisa terbang di udara atau berjalan di atas air, seperti sang idola di film. “Ternyata kalau mau bisa berjalan di air, ya, harus belajar renang, bukan Wushu,” ujarnya sambil tertawa belum lama ini. Kendati tak sesuai yang dibayangkan, ia sudah lebih dari satu dekade menekuni wushu dan menjadi andalan Tim Wushu Kontingen Suatera Utara dan Indonesia. Aldy berhasil menjadi atlet andalan, pada tingkat nasional dia meraih medali emas untuk nomor changquan (tangan kosong) dan daoshu (golok), sedangkan medali perak untuk nan gun ( toya) pada Kejuaraan Nasional Wushu 2014 di Medan. Sebelumnya pada PON 2012 di Pekanbaru, Aldy meraih medali emas untuk nomor  changquan dan daoshu. Di ajang internasional, nama Aldy tercatat sebagai penyabet medali emas untuk wushu kategori changquanpada SEA Games 2009 di Laos. Prestasi yang sama ia ulangi saat membela Indonesia pada SEA Games 2011 di Jakarta. Menurut kelahiran Medan 4 September 1988 ini berbagai prestasi yang diraih tak lepas dari bimbingan Master Supandi Kusuma, Ketua umum PB Wushu Indonesia, sekaligus pemilik Padepokan Kusuma Wushu Indonesia. “Seorang atlet wushu, khususnya untuk nomor taolu (peragaan), yang utama harus mampu mengalahkan diri sendiri, baik saat latihan maupun bertanding,”ujarnya. Sumber: Infonitas.com

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun