suatu siang menjelang sore, di sebuah kantor pelayanan publik, di pedalaman kalimantan ...
pelayan: *krriiing, bunyi hp dari dalam saku* "sapa ya, nomernya ga dikenal.?" *pencet 'yes'* "assalamu'alaikum...?"
masyarakat: "wa'alaikumsalam, pak saya nganter surat permohonan pendaftaran, tapi saya ga tau kantor bapak di mana. bisa minta alamatnya ga pak.?"
pelayan: "oh bisa bu, di jalan asem nomer 16.."
masyarakat: "itu arahnya dari jalan merdeka sebelah mana ya pak.?"
pelayan: "lurus aja, ketemu rumah makan, belok kiri, ada perempatan ketemu tk, belok kanan, kantornya di kiri jalan."
masyarakat: "ok pak, terima kasih, saya berangkat ke sana sekarang."
pelayan: "baik bu, saya tunggu, terima kasih.."
10 menit kemudian
pelayan: *krriing, bunyi hp dalam saku, pencet yes* "assalamu'alaikum.."
masyarakat: "wa'alaikumsalam, pak kok ga ketemu ya.? saya sekarang sudah di jalan merdeka belok kiri. patokan yang paling gampang apa pak ya.?"
pelayan: "belok kiri aja ..... *bla bla bla, njelasin panjang lebar sampe detail banget, dan diakhiri dengan kata-kata* ... ibu sekarang di jalan merdeka sebelah mana.?"
masyarakat: "jalan merdeka, pontianak pak.."
pelayan: *hening sejenak* "ibu, kantor saya ada di sintang, bukan pontianak..."
masyarakat: *gantian hening sejenak* "waduh, saya kira di pontianak pak, yaudah saya fax saja kalo gitu..."
"tut tut tut tut tut ......", *telpon langsung ditutup....
pelayan: *??????????*