Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

MAU DIBAWA KE MANA??

26 November 2014   14:25 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:49 9 0

Terlihat beberapa anak bermain di lapangan yang dikelilingi sampah-sampah mereka anggap sebagai lapangan luas bak stadion sepak bola. Sebagian dari mereka bermain sepak bola, sebagian yang lain menonton, dan sisanya berlari-larian mengejar satu sama lain. Bau menyengat yang timbul dari tumpukan sampah, mereka anggap angin lalu. Sesuatu yang mungkin orang normal itu hal yang tidak wajar, mereka anggap itu sesuatu yang wajar. Lingkungan sangat membentuk karakter mereka yang tahan banting. Keadaan yang memaksa mereka melakukan hal-hal yang tak seharusnya mereka lakukan. Para orang tua memisahkan sampah yang telah dikumpulkannya sejak pagi. Matahari mencoba untuk menyembunyikan wujudnya dan memberi giliran kepada bulan untuk memancarkan sinarnya. Orang-orang yang menghabiskan setengah harinya untuk mencari sampah harus mengistirahatkan jiwa dan jasmani mereka untuk bekerja esok hari. Pekerjaan yang harus mereka jalani tanpa tahu apa akhir dari usaha mereka, yang penghasilannya belum seberapa untuk biaya hidup keluarga mereka.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun