Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Meski Kau Sedang Menangis, Sakit, Merintih, dan Mengerang Kau Tetap Indonesiaku yang Tersayang!

24 November 2011   01:34 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:17 91 0

Indonesia ku …

Aku tahu kau sedang menangis hingga meringis

Seperti terserang penyakit kronis

Indonesia ku …

Aku tahu kau sedang sakit

Bak luka terhunus arit

Dan terjungkal kedalam parit

Indonesia ku …

Aku tahu kau sedang Merintih hingga tertatih

Bagaikan rintihan para buruh yang letih

Mencari sesuap nasi putih

Indonesia ku …

Aku tahu kau sedang Mengerang hingga meradang

Seperti diserang pedang panjang yang garang

Mematikan orang-orang yang berperang

Indonesia ku …

Meski kau sedang menangis, sakit, merintih, dan mengerang

Kau tetap Indonesia ku yang tersayang

Yang berhasil direbut oleh para pejuang

Dengan bambu runcing dan senapang

Dari tangan penjajah Belanda dan Jepang

Indonesia ku …

Aku yakin kamu bisa …

Untuk menyembuhkan luka-luka

Yang dibuat oleh para pemangku negara

Yang tak pernah memikirkan rakyatnya

Mereka sibuk mencari harta

Untuk dia dan keluarganya semata

Indonesia ku …

Kami optimis kamu bisa keluar dari Krisis

Dan mencapai garis finis

Untuk menghancurkan para penguasa bengis

Yang hanya bisa membuat pesimis

Indonesia ku …

Meskipun badai datang silih berganti

Akan kami jaga merah putih agar terus tegak berdiri

Indonesia ku …

Ayo bukan saatnya kita menyerah

Atau pun putus asa tanpa arah

Mari bangkit dengan jiwa yang merah

Bersatulah meski dari berbagai suku daerah dan wilayah.

Mari bersama menguraikan benang dari keterserabutan dan menyulamnya menjadi kain yang indah dan bisa dipakai oleh semua rakyat Indonesia.

Viva Indonesia ….

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun