Mohon tunggu...
KOMENTAR
Money

Menyelamatkan SDA Migas untuk Kesejahteraan Rakyat Indonesia

16 Mei 2015   05:50 Diperbarui: 14 Agustus 2016   15:14 884 3

Menyelamatkan SDA migas untuk kesejahteraan rakyat Indonesiayang paling ideal, tidak ada cara lain selainmelakukan penghematan sehingga SDA ini tidak dieksploitasi secara besar-besaran dan nantinya kepentingan generasi penerus bangsa tetap terjaga. Namun dalam pembahasan ini,yang dimaksuddengan menyelamatkan SDA migas untuk kesejahteraan rakyat Indonesiaadalahmembebaskan industri migasIndonesia dari pengelolaan bangsa asing karena masa kontraknya banyak yang hampir habis,sehingganantinya bisamengurangi larinya manfaat dari eksploitasiSDA migas Indonesiaini ke negara lain.

Sangatlahironiskalau ternyata daerah atau negara penghasilSDA migas yang berlimpah, namunrakyat di daerahpenghasil SDA migas tersebut,atau negara penghasil migas initetap miskin bahkan hutangnya sampai ribuan trilyun. Sementara negara-negara para kontaktor itu semakin jaya saja. Mengapa bisa demikian ?Sumber penyebabnya ada 2 ,yaitu:1) Kita tidak bisa memanfaatkan secara optimal hasil pembagian kerja sama yangpernah ada, karena yang terjadi pada waktu itu justru hasil industri migas ini banyakdijualke negara lain dan banyak diboros-boroskan oleh anak bangsa, bahkan isu korupsi dan kolusi juga merebak di sana; 2) Para investor dan konglomerat industri migas ini tidak mere-investasikan kembalikeuntungannya di daerah-daerahpenghasil SDA migas, maupun di Indonesia pada umumnya.

Tetapi,itusemua bukanlah kesalahan mereka para investor dan para konglomerat industri migas tersebut.Itu semua merupakan kesalahan daripara pemimpin bangsa Indonesia sendiri, yang tidak mampu mengelola hasil pembagian kerjasama pengelolaan industri migas tersebut untuk kesejahteraan bangsa Indonesia. Sementara negara-negara tetangga kita terus berbenah, dan bahkan sudah berhasil menyalip bangsa Indonesia dalam membuat kesejahteraan rakyatnya.

Mengapa perlu penyelamatan ?

SDA migas Indonesia perlu upaya penyelamatan,karena selama ini pemerintah Indonesia seolah tidak peduli denganproblem bangsa yang ada. Mereka tidak pernah berpikir bahwaSDA migas ini mempunyai peranan yang sangat penting bagiperbaikan kesejahteraan bangsa Indonesia. Mereka hanya fokus terhadap masalah politik yang justru semakin menghabiskan anggaran negara. Untukitukita sebagai rakyatlah yang harus memberikan pencerahan atau meyakinkankepada semua pihak, tentangmengapa negara kita perlu melakukan penyelamatanSDA migas ini.

a. SDA Migas Ibaratnya Merupakan Jantungnya Manusia.

 Ketika organ jantung tubuh manusia itu tidak normal, maka seluruh proses yang terjadi di dalam tubuh menjadi bermasalah.Demikian juga dengan peran migas dalam negara besar yang berpenduduksekitar 250 juta ini. Disamping dimanfaatkan secara langsung oleh rakyat untuk kebutuhan transportasi, ada yang lebih penting lagi,yaitu bahwa migas ini berperan untuk menumbuhkandan mengembangkan perekonomian bangsa Indonesia. Dimana pemanfaatan migas yang tepat, efek multi-pliernyaakan bisa membuka lapangan kerja yang seluas-luasnya bagi rakyat Indonesia. Namun ketika produksi migas ini bermasalah, yaitu keberadaannyatidak bisa memenuhi kebutuhanatauharganya mahal, maka kegiatan perekonomian bangsa Indonesia akan menjadi bermasalah juga. Ujung-ujungnya kesejahteraan rakyat ini menjadi tidakbisa diwujudkan. Padahal kalau kita mampu memanfaatkan sumber daya alam migasdengan baik , maka haltersebut menjadikunci utama menuju kesejahteraan bangsa Indonesia.Kasus ini akan menjadi permasalahan yang berbeda, bilaterjadi di negara-negara kecil atau di negara-negara yang tidak memiliki SDA migas.

b. PengelolaanIndustri Hulu Migas Indonesia Didominasi oleh Bangsa Asing

Pada awalnya negara kita memang belum memiliki anggaran untuk mengelola industri migas, danSDM kita jugabelum menguasai teknologipertambangan migas,maka solusi untuk tetap bisa mengelola industri migas diIndonesia yaitupemerintah bekerja sama denganinvestordari berbagai negara. Karena bekerja sama dengan investordari negara lain, maka hasilnya harus dibagi sesuai dengan kontrak perjanjian yang sudah disepakati,dan ini berlaku selama masa kontrak tersebut. Dimana untuk kontrak kerjasama pengelolaan SDA migas ini berlaku jangka panjang. Pada awal kontrak bisa selama 30 tahun, kemudian untuk perpanjangannyamasing-masing berlaku20 tahun. Kalau pengelolaanSDA migas initerus-menerus dikuasai oleh bangsa asing,berarti sebagian kekayaan alam Indonesia akan dinikmati dan menyejahterakan bangsa lain. Sampai saat inidari 79 KKS ( Kontrak Kerja Sama) yang berproduksi di Indonesia,hanya 3 yang dikelola Pertamina sendiri dan 8 yangbekerja samadengan operator lain. Sedangkan dari54KKS Coal Bed Methane (CBM)ada 5 yang dikelola Pertamina dan 6 kerja sama dengan operator lain.

Karena itu, begituanak bangsa ini mulai menguasai teknologinya seharusnya negara atau Pertamina sudah siap-siap untuk mengambil alih pengelolaanindustri migas yang masa kontraknya akan berakhir. Dengan demikianhasil kekayaan alam ini, akan semakin banyak yang bisa dinikmati oleh rakyat Indonesia. Berikut ini data KKS produksi yang masa kontraknya hampir habis:

Sayangnya meskipunkegiatan kontrak kerja sama migas ini sudah berjalanhampir 50 tahunan,pemerintahdan DPR tidak pernah fokus memikirkan masa depan kontrak kerja migas yang akan berakhir tersebut. Sebaliknya merekahanya sibuk memikirkan masalah politik demi eksistensi kekuasaannya. Padahalanak bangsa ini, yaituPertamina dan rakyatsudah berusaha meneriakkan tentang hal itu,tetapi mereka tetap abai bahkan tidak peduli.Realitanya sampai pemerintahan SBY berakhir, belum ada keputusan siapa yang akan mengelolaindustri migas yang masa kontraknya sudah akan berakhir tersebut.

c. Kebutuhan Impor BBM yang semakin besar

Akibat tidak adanya manajemen yang baik terhadaphasil pembagiankontrak migas ini, yaitu kalau dahulu di era 1980 – 2000 migasnya dieksploitasi besar-besaran untuk dijual ke negara lain, dan kemudianberlanjutsampai saat iniBBM-nyabanyak digunakan untuk pemborosan mobil pribadi, maka status negara kita berubah dari negara eksportir migas menjadi negara importir migas. Bahkan informasinya, impor migasini sampai lebih dari 50%.

MenurutPertamina,kebutuhanminyak mentahpada tahun 2014 yang dipasok dari dalam negeri sebesar 520 bph , dan yangsebesar333,54 bph dipasok dariimpor.Karena keberadaan kilang minyak yang dimiliki bangsa yang besarinihanya 8 kilang, itupun sebagian besar sudah berumur, maka untuk bisa mencukupi kebutuhan rakyat,pertamina jugaharus impor BBM sebesar 115 juta barel untuk premium,32 juta barel untuk solar,6,14 juta barel untuk avtur, dan 1,3 juta barel untuk petramax.Dimana data BPS melaporkan untuk tahun 2014 ini impor migasnyamencapai US$43,4 milyar. Kalau dikurs-kandengan 1 $ = Rp 12.000 saja berarti sama dengan Rp 520,8 trilyun.

Sementara untuktahun 2015, kebutuhan permintaan BBM diperkirakansebesar555 bph akan dipenuhi dari dalam negeri, sedang sisanya sekitar 306bph dipasok dari impor. Dalam satu tahun impor BBM ini diperkirakan sekitar 300 juta barel,dimanaimpor minyak mentahnyasekitar 100 juta barel dan impor BBM-nyasekitar 200 juta barelyang berupa produk petramax, premium, avtur, dan solar.Jadi kebutuhan BBM kita, walaupun tidak ada subsidiatau subsidinya dikurangi tetaplah tinggi. Karena itu kita butuh memperbanyak pasokanmigasdari produksi dalam negeriagar impornya tidak terlalu banyak. Sehingga ketika ada kabar berita tentang beberapa Blok Migas yang akan habismasa kontraknyadi tahun 2017, 2018, 2019, makainimemberikan harapan baru bagi bangsa Indonesia untuk bisa mendapat pasokan migas dari dalam negeri sehingga impor BBM bisa semakin menurun.

d. Faktakekayaan migasIndonesiajauh berkurang

Dahulu di tahun 1980 – 2000, Indonesia dikenal sebagai negara eksportir migas, bahkan untuk eksporgas-nya merupakan terbesar di dunia.Namun saat ini, Indonesia menjadi negara importir BBM. Berikut ini data dari tahun ke tahun perjalanan pertumbuhan produksi dan penerimaan negara dari bagi hasil kerja sama pengelolaan industrimigas, serta data terakhir cadangan migas Indonesia.

1) Data produksi migas

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun