Mohon tunggu...
KOMENTAR
Worklife Pilihan

Perawat Luar Negeri: Refleksi, Kontribusi, dan Nilai Baru

8 Agustus 2019   12:09 Diperbarui: 8 Agustus 2019   12:26 89 0
 Tahun berlalu telah menjadi pelajaran juga pengalaman akan kerja dan pencapaian diri, ada yang ilmunya meningkat, tabungannya bertambah serta persahabatan yang banyak. Itulah yang dialami oleh sebagian perawat Indonesia yang bekerja di Saudi Arabia.

Kenyataan akan lapangan kerja di dalam negeri yang begitu terbatas membuat sebagian perawat mengambil keputusan untuk mengubah nasib di tanah rantau, tidak tanggung-tanggung "Timur Tengah" negeri para petrol minyak ini memberi lowongan ribuan perawat di tahun 2015 untuk bekerja di bawah Kementrian Sosial tepatnya di Pusat Rehabillitation Centre atau biasa disebut Markaz Taheel Shameel.

Kedatangan perawat baru untuk bekerja tentu memberi angin segar bagi terciptanya "multiplayer effect" dalam membentuk pola pikir dan visi kerja yang lebih baik dan layak. Adanya monopoli dari negara tetangga yaitu Philipine dan India sebagai penguasa akan tenaga professional yang handal sedikit bergeser dengan adanya perawat Indonesia.

Meski sebagian kecil memberi pengaruh namun kedua negara tersebut tetap mendominasi layanan kesehatan di Saudi Arabia. Di mana pun selalu ada perawat Philipina dan India, tidak heran karena pengakuan akan legalitas dan sistem di negaranya membuat mereka maju dan berkompetisi di skala Internasional.

Kenyataan di atas bukanlah sesuatu yang membuat kita kerdil apalagi tersisih, justru di semua wilayah di Saudi terdapat Perawat Indonesia yang handal, terampil, cekatan bahkan telah menyandang predikat RN (Registered Nurse) seperti di Riyadh, Mekkah, Madinah, Jeddah, Al Qasim dan sebagian wilayah lainnya. Meski jumlah perawat luar biasa tersebut terbilang sedikit dibandingkan dengan yang lain, namun tidak membuat kita tereliminasi dari kompetisi tapi justru menjadi pendongkrak akan kekurangan yang ada.

NILAI LEBIH
Bekerja di luar negeri  tentu memiliki keunggulan serta kesulitan tersendiri bagi kaum profesional seperti dokter dan perawat, berbagai tes kompetensi seperti Prometric tes adalah pintu masuk untuk diakui akan legalitas kerja. Ujian berbasis internasional itu dilakukan oleh lembaga independen bernama Saudi Council sebagai lembaga lisensi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun