jika anda biasa melewati jalan arteri cawang menuju kuningan, pasti anda tertahan dari depan DitLantas Mabes Polri hingga Traffic light Pancoran. kalau anda melewati sekitar jam 12 siang, pasti anda dapat merasakan betapa macetnya jalanan. bukan tidak ada polisi yang berjaga di perempatan pancoran, namun mereka lebih memilih meraji kendaraan yang masuk ke jalur transjakarta. bener adanya, aparat harus mendisiplinkan pengendara yang melanggar aturan. namun bukan berarti di bawa ke bawah fly over pancoran dan berdiskusi. sekiranya ada 3 - aparat yang berada disekitar TL pancoran, ada yang merajia dan ada juga yang berlindung dari teriknya matahari. entah pikun atau apalah itu, didepan mata mereka kemacetan terjadi dan tidak ada penanganan kecuali merajia kendaran yang melintas di jalur trans jakarta. sedikit miris melihat aparat kita yang satu ini. sering berkoar-koar dengan moto mereka, tapi bullshit dengan kinerjanya. saya sudah pernah mention langsung ke twitter NTMC, memberi tahu kalau ada polisis yang memilih berlindung dari teriknya matahari padahal di depan matanya kemacetan terjadi di daerah pancoran, tapi tidak ada respon. haruskah kita membiarkan mereka seperti itu ? katanya masyarakat berperan dalam mengawasi kinerja anggota mereka, namun laporan masyarakatpun tak kunjung di respon... !!!!