Mimpi pertama adalah bertemu Spongbob dan Patrick, salah satu film kartun ke sukaannya. Tentu saja bertemu di dasar laut. Kala itu Atun beruntung dipinjemin Sandy (si tupai teman Spongbob dan Sandy) helem pelindung dari kaca. Dengan begitu Atun bisa melihat pemandangan laut yang indah tanpa terganggu air.
“Atun juga dikasih Crady Patty di restorannya Mr Crap. Abis itu pulang,” ujarnya.
Mimpi kedua Atun bertemu hantu. “Pas Atun sendirian di rumah, Atun lapar mau ngambil makanan di kulkas. Eh, di sana ada hantunya.” kata dia.
“Hantunya lagi lapar juga kali ya, Pa?.” ucap Atun bernada tanya.
Nah, terakhir Atun bilang mimpi bertemu Morgan salah satu personil boyband Sm*sh yang jadiidolanya.
“Masa Morgan bilang Atun cantik,” katanya tersipu.
“Loh memang seharusnyaa bagaimana,” tanya papanya.
“Harusnya Morgan yang ganteng,” kilahnya ngotot.
Bocah berusia empat tahun lebih itu lalu diam sejenak. Ia seolah sedang menyusun cerita tentang mimpi berikutnya. Tapi papanya keburu memotong.
"Kok mimpinya banyak sih dek?"
"Iya nih, nggak ada remnya," jawabnya polos.