Saya pernah bekerja di sebuah perusahaan yang dimiliki orang asing. Kantor pusatnya di Australia. Pada mulanya, perusahaan tersebut memiliki kantor di sebuah hotel di kawasan Kuta, Bali. Tetapi karena suatu hal, perusahaan tersebut tidak lagi menyewa gedung sebagai kantor. Mungkin karena biaya operasional yang tinggi, maka mereka mengambil keputusan untuk tetap mempekerjakan orang Indonesia namun dengan sistem yang berbeda.