Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Tim KKN Unikal di Desa Bandengan Gelar Pelatihan Pembuatan Kerupuk Ikan : Resep Kreatif untuk Menikmati Camilan yang Bergizi dengan Cita Rasa Lokal

10 Januari 2024   19:24 Diperbarui: 11 Januari 2024   06:18 341 1
Pekalongan, 7 Januari 2024. Wilayah Kelurahan Bandengan pada awalnya Bandengan adalah desa yang berada di wilayah administratif Kabupaten Pekalongan. Menjadi bagian dari kelurahan di Kota Pekalongan pada tahun 1988. Kelurahan Bandengan merupakan wilayah pesisir yang terletak disebelah utara Pulau Jawa dengan ketinggian 1 mdpl dengan koordinat 652'20.9"S 10939'47.3"E. Sebagian wilayah Kelurahan Bandengan adalah lahan pertanian, pekebunan, dan perikanan tambak, alhasil wilayah pesisir menjadikan lahan di daerah ini subur dan potensial sebagai lahan pertanian, perkebunan, dan perikanan tambak. Terdapat dua sungai sebagai irigasi lahan pertanian dan perikanan di wilayah Bandengan yaitu Sungai Betingan dan Sungai Segrabyag. Kedua sungai ini memanjang melintasi wilayah Kelurahan Bandengan dari barat ke timur, dan keadaan alam ini menjadikan daerah ini makmur serta menjadi daerah tujuan pemukiman penduduk. Banjir rob yang mulai terjadi di wilayah Kelurahan Bandengan pada tahun 2012 mengubah struktur lahan dan keadaan sosial ekonomi masyarakat Bandengan. Perlu diketahui bahwa Kelurahan Bandengan merupakan salah satu wilayah desa binaan dari Universitas Pekalongan. Potensi nilai ekonomis serta nilai gizi yang terjangkau membuat kami berinisiatif untuk berkreasi melalui cemilan kegemaran yaitu kerupuk berbahan dasar ikan nila.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun