Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan Pilihan

Ayahku Bukan Predator...

25 April 2014   01:21 Diperbarui: 23 Juni 2015   23:14 146 5

Suatu sore ketika saya sedang asyik membaca berita online di ruang tengah, tiba-tiba anak saya Ardhi duduk di sebelah dan menyalakan televisi. Telinga saya menangkap pembaca berita di salah satu televisi swasta sedang mewawancarai seorang pengacara berkaitan dengan sebuah kasus pelecehan seksual terhadap anak usia 5 tahun di sebuah sekolah. Saat itu juga saya meletakkan gadget dan menyarankan anak saya untuk memilih acara televisi di saluran yang lain…dan anak saya menuruti apa kata ibunya. Ia memilih nonton kartun Masha di saluran lain dan saya meneruskan membaca berita. Dalam hati saya tertawa sendiri, padahal berita yang saya baca di media online saat itu adalah berita tentang pelaku pelecehan sexual yang berkeliaran di sekitar anak-anak di bawah umur…nah… itulah sebabnya saya lebih suka membaca berita di media online daripada di televisi terutama saat anak saya berada di rumah. Secara rumah yang kami tempati ini tidak terlalu besar sehingga memungkinkan siapa saja yang berada di dalam rumah mendengarkan siaran televisi yang disetel kecuali jika berada di dalam kamar dan menutup pintu. Dan kami sekeluarga tidak terbiasa menutup pintu kecuali saat-saat tertentu, misalnya saat saya dan suami ingin berdua saja..haha…

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun