Pekerjaan adalah sebuah kegiatan yang harus dilakukan orang untuk memenuhi kebutuhannya Setiap hari. Manusia mempunyai kebutuhan pokok yang harus dipenuhi. Kebutuhan pokok adalah kebutuhan yang harus segera di penuhi dan tidak bisa di tunda, misalnya, makan, minum, pakaian, membeli alat-alat kebutuhan sekolah dan sebagainya, untuk memperoleh semua kebutuhan tersebut diperlukan uang. Untuk memperoleh uang, orang harus bekerja, bermacam- macam jenis pekerjaan yang di tekuni seseorang. Ada pekerjaan yang menghasilkan barang dan ada pekerjaan yang menghasilkan jasa. Pekerjaan yang menghasilkan barang di sebut produksi atau pekerjaan yang menghasilkan barang untuk memenuhi kebutuhan hidup . Namun pada kenyataanya tidaklah mudah bagi kita untuk menemukan pekerjaan idaman yang sesuai dengan minat dan selera kita. Apabila kita bekerja di bidang yang sesuai dengan minat dan selera pada umumnya lebih sukses dalam menjalani karir. Kesesuaian itulah yang membuat orang lebih mencintai dan bahagia dalam menjalankan pekerjaannya, dampaknya pun kita bisa bekerja lebih giat dan  memiliki rasa tanggung jawab yang semakin tinggi. Untuk itu, penulis ingin membahas tentang memilih jenis pekerjaan sesuai minat yang bertujuan untuk mempermudah menemukan pekerjaan.
KEMBALI KE ARTIKEL