Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan Pilihan

Cara Lain Kopi Darat ala Kompasioner..

30 Oktober 2014   00:08 Diperbarui: 17 Juni 2015   19:14 21 6
Kompasiana memang telah menjelma menjadi tujuan dari puluhan ribu netizen yang ingin share and connection didalamnya. Berbagai latar belakang profesi pun berinteraksi dalam berbagai artikel yang dimuat silih berganti hanya dalam hitungan menit saja. Secara tidak langsung para Kompasioner telah memberikan sebuah kontribusi bagi masyarakat sekitar sesuai dengan bidang masing-masing.

Kompasioner pun banyak yang melakukan internaksi diluar media Kompasiana dalam balutan Kop-Dar alias Kopi Darat maupun juga acara yang diadakan Kompasiana seperti Kompasiana seperti kompasiana nangkring (Sayang penulis belum pernah merasakan langsung serunya acara tersebut dikarenakan berbenturan dengan jadwal kerja di pabrik).

Walau begitu ditengah intensitas pekerjaan di pabrik (maklum pabrik kami vendor bagi salah satu perusahaan besar elektronik di kawasan EJIP, Cikarang), masih mampu menjalin komunikasi dengan beberapa kompasioner yang ada dan bekerja dikawasan EJIP, Cikarang. Weekly Quality Meeting menjadi kesempatan bagi penulis untuk bersilaturahmi dengan Kompasioner lain yang kebetulan menjadi Customer.

Selain menjabarkan dan menginformasikan activity plan (corrective dan preventive action) terkait berbagai masalah yang terjadi di Customer, Meeting mingguan juga menjadi ajang untuk saling bertukar pandangan diluar urusan Quality di tempat kerja. Kebetulan selain Kompasioner – Pak Agung Wibowo (www.kompasiana.com/agungfisika) masih ada beberapa Kompasioner baik yang aktif maupun sudah tidak aktif.

Jadilah acara Weekly Quality Meeting di Customer seperti Kopi Darat Mingguan Kompasioner dalam lingkup dua perusahaan di kawasan EJIP, Cikarang. Walau konteks masih dalam balutan serius tetapi Kopi Darat Mingguan Kompasioner tetap berjalan penuh kekeluargaan.

Kopi Darat memang tidak selalu harus dalam suasana santai ataupun ditempat yang enak, Meeting Quality Mingguan pun bisa menjadi ajang silaturahmi Kompasioner.

Salam Kompasiana,
Wefi

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun