Mohon tunggu...
KOMENTAR
Hukum

Natal Bareng Keluarga, Senyum Bahagia Terlihat Diwajah WBP Lapas Pasir Pangarayan

17 Desember 2024   16:26 Diperbarui: 17 Desember 2024   16:26 28 0
Pasir Pangarayan - Memperingati perayaan Natal Tahun 2024 Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Pasir Pangarayan adakan Natal bersama Warga Binaan dan keluarga Warga Binaan Selasa(17/12/2024).

Terlihat hadir dalam Natal Bersama, Kepala Lapas Pasir Pangarayan, Efendi P. Purba, Kasi Binadik Sunu Istiqomah Danu, Kasubag TU, Suharno, Kasi Adm Kamtib, Anton Fernando, dan Seluruh Petugas yang beragama Kristen.

Terlihat juga turut hadir segenap tamu undangan Para Hamba Tuhan yg melayani di Gereja Pertobatan Lapas Pasir Pangaraian. Kalapas dalam sambutan mengatakan, dengan Natal bersama ini mari kita tingkatkan keimanan kepada Tuhan Mempererat kebersamaan, saling mengasihi, memulihkan dan memberikan harapan baru bagi setiap kita dalam segala keterbatasan.

"Dengan penuh suka cita Natal Tahun ini kita laksanakan berbeda, dengan dilaksanakan nya di Lapangan. Kita ajak juga keluarga WBP untuk sama-sama dalam kedamaian, kasih dan Sukacita Natal".Ujar Efendi. (Humas/Fr)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun