Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Artikel Utama

KOPI LUWAK:Hadiah SBY untuk Perdana Menteri Australia

13 Maret 2010   23:54 Diperbarui: 26 Juni 2015   17:26 791 0
[caption id="attachment_93068" align="alignleft" width="300" caption="foto Luwak yang memakan biji kopi yang sudah matang. (foto dari ABC News)"][/caption] Berita dan foto-foto yang saya postingkan ini saya peroleh dari ABC news. Cukup menarik karena mereka membuat reportase mengenai hadiah yang diberikan oleh presiden kita kepada Kevin Rudd dalam kunjungannya ke Canberra beberapa hari yang lalu.

Mungkin presiden SBY tidak menyangka bahwa Kevin Rudd akan terkejut mendapat hadiah itu. Karena dikatakan bahwa kopi ini berasal dari ‘kotoran’ Luwak atau Musang, maka ajudan perdana mentri langsung menyerahkan hadiah tersebut kepada badan karantina nasional untuk diteliti. (mungkin mereka berpikir jangan-jangan ini racun, hehehehehe)

Kopi Luwak sendiri memang sangat langka dan legendaries. Hal ini bisa saja terjadi karena populasi Luwak yang semakin sedikit. Menurut data dari ABC, harga kopi Luwak di pasaran Inggris mencapai harga 50 pound percangkir. Kalau 1 pound = 15 ribu rupiah, berarti satu cangkir kopi luwak kurang lebih seharga 750 ribu rupiah. Hmmm angka yang sangat mahal untuk secangkir kopi.

Melihat legendarisnya kopi Luwak ini, tim kantor berita ABC melalui kontributornya di Indonesia membuat liputan khusus proses terciptanya kopi luwak itu. Dari foto-foto yang tersaji, kita juga bisa melihat proses pembuatan kopi yang luar biasa ini.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun