Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Mahasiswa Unisri Adakan Sosialisasi Bijak Bersosial Media di SDN 1 Kayuloko Sidoharjo

31 Agustus 2024   16:42 Diperbarui: 31 Agustus 2024   16:45 52 0
Wonogiri, 13 Agustus 2024 --- Rifqi Aulia, mahasiswi Universitas Slamet Riyadi (Unisri), menggelar sosialisasi bertema "Bijak Bersosial Media" bagi siswa kelas 4, 5, dan 6 SD Negeri 1 Kayuloko, Sidoharjo, Wonogiri. Acara ini berlangsung pada tanggal 13 Agustus 2024, mulai pukul 10.00 hingga 11.30 WIB.

Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anak-anak tentang pentingnya menggunakan media sosial dengan bijak di era digital. Rifqi Aulia menjelaskan berbagai risiko yang dapat muncul jika media sosial tidak digunakan dengan hati-hati, seperti penyebaran informasi palsu, perundungan siber, dan paparan konten negatif.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun