Acara beda kampus dengan Tema "Be Incredible In Pandemic Era" di ikuti oleh siswa/ siswi sekolah menengah atas kelas 12 yang ada di Kecamatan Rimbo Ulu, Rimbo Bujang, Dan Rimbo Ilir dengan pemateri yang dihadirkan diantaranya Dr.Ir Supriyono, Mp dan Hamami, S.Pd, M.Pd yang merupakan alumni Himari dan Novyyanto pengurus Himari Sekaligus Ketua BEM Universitas Islam Riau.
Ketua panitia pelaksana Erwin Saputra saat dikonfirmasi menyampaikan" Alhamdulillah acara Gebyar Himari 2021 berjalan dengan sesuai rencana, walaupun di masa pandemi untuk acara bedah kampus di ikuti oleh 130 peserta utusan dari SMA dan SMK yang ada di kecamatan Rimbo Bujang, Rimbo Ulu, Dan Rimbo Ilir".
Dalam Sabutanya bupati Dr. H Sukandar, S.Kom, M.Si yang merupakan alumni HIMARI menyampaikan "Selamat Milad yang ke-31 HIMARI, mari kita saling memiliki Himari baik di kecamatan Rimbo Bujang, Rimbo Ulu, dan Rimbo Ilir karena kita satu wadah kepengurusan" tambahnya.
Nampak para tamu undangan yang hadir dalam acara tersebut datang tetap dengan mematuhi protockol kesehatan. Datang dengan mencuci tangan di tempat yang telah disediakan oleh panitia, memakai masker, dan duduk berjarak sesuai yang diatur oleh pihak panitia.