Semarang (24/07/2022) -- Siswa Sekolah Dasar (SD) merupakan anak usia dini yang secara alamiah memiliki potensi diri sebagai pembelajaran yang aktif dimana dengan rasa ingin tahunya yang tinggi dan juga kemampuan bereksplorasi dalam menuangkan beragam ide yang dihasilkan. Seni membuat
aquascape menjadi salah satu alternatif dalam media pembelajaran.
Aquascape adalah sebuah seni yang mengatur tanaman, air, batu, karang, kayu dan lain sebagainya. Seni ini menggunakan media di dalam kotak kaca atau acrylic yang menyerupai akuarium. Oleh karena itu, rancangan kegiatan membuat
 aquascape sederhana menjadi satu pilihan yang tepat digunakan untuk mengasah kreativitas dan kepekaan anak-anak. Melalui kreativitas membuat
aquascape sederhana, kepekaan anak-anak terhadap lingkungannya dilatih, diasah, dan ditumbuh kembangkan.
KEMBALI KE ARTIKEL