Dalam kegaiatan proses pembelajaran yang sangat diharapkan dari seorang guru adalahsiswa – siswa yang aktif, sehingga kelas yang kita ajar menjadi kondusif. Tentu hal ini adalah idaman dari semua guru, sangat menyenangkan dan membanggakan jika saat kita masuk kelas, siswa berkata “Asyik,, hari ini pelajaran matematika yah, okey.. siap bu !”. Hal ini dapat terwujud jika seseorang guru memiliki kemampuan yang baik dalam mengelola kelas, kemampuan memilih metode, media pembelajaran, dan juga kemampuan untuk membuat siswa mau berpikir kreatif dan kritis.