siapa yang tidak mengenal nama Ki Hajar Dewantara? beliau adalah seorang putra bangsa, pahlawan negara dibidang pendidikan. beliau pula pendiri sekolah  yang diberi nama taman siswa di jogjakarta sebagai gerbang kemerdekaan pendidikan di Indonesia. pemikiran-pemikiran Ki Hajar Dewantara juga masih digunakan dalam dunia pendidikan hingga saat ini. banyak kutipan Ki Hajar Dewantara yang masih menjadi tauladan pendidikan, diantaranya yang paling dikenal dan menjadi semboyan pendidikan di indonesia adalah " ing ngarso sung tuladha ing madya mangun karsa tut wuru handayani. artinya ing ngarsa sung tuladha merujuk pada ketika berperan sebagai pemimpin pembelajaran di depan siswa maka kita patut memberikan contoh yang baik, ing madya mangun karsa memiliki arti ketika berada di tengah-tengah siswa harus dapat mengembangkan ide  dan inovasi untuk anak  dan tut wuri handayani dimaknai sebagai seorang pendidik harus mampu memberikan dorongan dan arahan untuk para siswa. Pendidikan adalah tempat persemaian benih-benih kebudayaan dalam masyarakat. KHD memiliki keyakinan bahwa untuk menciptakan manusia Indonesia yang beradab maka pendidikan menjadi salah satu kunci utama untuk mencapainya. menurut KHD (2009), "pendidikan dan pengajaran merupakan usaha persiapan dan persediaan untuk segala kepentingan hidup manusia, baik dalam hidup bermasyarakat maupun hidup berbudaya dalam arti yang seluas-luasnya".
KEMBALI KE ARTIKEL