Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Berbenah Bersama! Mahasiswa KKN Unisnu Desa Jinggotan Gandeng Semangat Gotong Royong untuk Bersihkan Pondok

16 Februari 2024   23:45 Diperbarui: 16 Februari 2024   23:59 78 0
Jinggotan, 16 Februari 2024
Semangat gotong royong dan kebersamaan mewarnai Pondok Al Ikhlas di RT 1 RW 2, Desa Jinggotan, berkat kolaborasi antara mahasiswa KKN UNISNU dan peran penting Pak RT Kriswanto yang memberikan izin serta bimbingan.

Kegiatan bersih-bersih dan pembenahan di Pondok Al Ikhlas menjadi daya tarik bagi mahasiswa KKN UNISNU yang terjun langsung ke lokasi. Dengan izin dari Pak RT Kriswanto, mereka  membantu membersihkan pondok dengan penuh semangat.

Pak Ahmadi, penjaga Pondok Al Ikhlas, menyambut hangat kehadiran para mahasiswa dan menyatakan apresiasinya atas upaya bersama ini. "Terima kasih kepada mahasiswa KKN UNISNU yang telah membantu kami dalam merawat dan memperindah pondok ini. Ini contoh gotong royong yang patut dicontoh," ujar Pak Ahmadi.

Mahasiswa KKN tak hanya membersihkan, tetapi juga merapikan pondok sehingga menciptakan suasana yang lebih nyaman dan indah.
Semua ini tak lepas dari dukungan dan izin dari Pak RT Kriswanto, yang memastikan bahwa kegiatan ini sesuai dengan norma dan etika kebersamaan di Desa Jinggotan.
Melalui kolaborasi yang erat ini, diharapkan Pondok Al Ikhlas tidak hanya menjadi tempat ibadah yang bersih, tetapi juga menjadi wujud nyata kebersamaan antara mahasiswa, masyarakat, dan pemerintahan desa.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun