Dalam memasarkan suatu produk, sebuah perusahaan dapat menggunakan berbagai marketing tools. Salah satu bentuk yang paling sering digunakan adalah iklan. Iklan dapat diartikan sebagai bentuk komunikasi persuasif yang tidaklah gratis untuk menyampaikan gagasan atau pesan mengenai produk yang akan dipromosikan. Namun perlu diketahui iklan memiliki pedoman aturan mengenai mana yang boleh dan tidak boleh ditayangkan dalam sebuah iklan. Aturan-aturan yang dijadikan pedoman dalam beriklan tersebut biasa disebut dengan etika pariwara.